Resep Bakwan Malang Asli Enak. Bila anda orang malang, tentu tidak akan asing dengan menu jajanan bakwan malang ini. Anda selain dapat menikmatinya di warung warung, anda juga dapat membuat bakwan ini di rumah. Selain di makan sendiri, bakwan malang yang telah anda coba buat di rumah, juga dapat anda jadikan sebagai sarana berjualan yang akan menambah uang anda.
Bahan untuk bakso :
- 500 gr daging sapi sengkel
- 1/4 sendok teh soda kue
- 1 sendok makan bawang putih goreng
- 1 1/2 sendok makan bawang putih goreng
- 175 gr es batu
- 2 sendok teh garam batu
- 100 gr tepung sagu tani
- 1/4 sendok teh penyedap rasa
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh garam
Bahan untuk pangsit goreng dan kuah :
- 3 buah tahu putih kecil, potong dua segitiga
- 12 lembar kulit pangsit
Bahan untuk isi pangsit :
- 50 gr daging giling
- 1/2 sendok teh penyedap rasa
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 150 gr tepung sagu
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 110 ml air es
Bahan untuk kuah bakwan :
- 4 liter air
- 1 kg tulang sapi
- 5 batang daun bawang, ikat
- 10 siung bawang putih ,goreng utuh lalu memarkan
- 5 tangkai seledri, ikat
- 3/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 5 1/2 sendok teh garam
Bahan untuk sambal bakwan :
- 10 buah cabai rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- 1/4 sendok teh garam
Cara membuat bakwan malang :
- Untuk membuat bakso : campur semua bahan bakso hingga rata, setelah itu masukkan ke dalam food prosesor, lalu proses hingga halus.
- Rebus air hingga mendidih, lalu bentuk bulat bulat adonan bakso dengan tangan, lalu segera masukkan ke dalam air mendidih, tunggu hingga mengambang dan matang, angkat dan sisihkan.
- Untuk membuat pangsit : aduk rata semua bahan isi pangsit, lalu aduk hingga lembut, ambil 1/3 bagian adonan lalu isikan ke dalam tahu, sisihkan.
- Sisanya, ambil selembar kulit pangsit, lalu isi dengan sedikit adonan dan lipin, lakukan hingga semua terpilin habis.
- Kukus semua bahan yang telah di isi dengan adonan di dalam dandang selama 20 menit, lalu angkat.
- Goreng sebagian pangsit di dalam minypi sedang hingga panas dengan api sedang hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan.
- Untuk membuat kuah : masak air hingga mendidih, setelah itu masukkan tulang sapi bersama seledri dan daun bawang, masak di atas api kecil hingga berkaldu, angkat dan saring air kaldunya.
- Setelah di saring, masak kembali lalu tambahkan dengan merica bubuk, gula pasir dan garam, rebus hingga harum dan matang.
- Untuk membuat sambal : rebus sedikit air, lalu masukkan cabai rawit merah, cabai merah keriting dan bawang putih di atas api kecil hingga matang, angkat dan tiriskan, lalu haluskan, tambahkan dengan garam, lalu masak hingga matang.
- Untuk penyajian : tata bakso, tahu, pangsit goreng dan pangsit kukus, lalu siram dengan kuah dan sajikan bersama saus sambal dan saus tomat botolan.
Setelah anda bisa membuat baksonya tinggal mencari gerobak bakwan malangnya , kami siap membantua memproduksi gerobak bakwan malang dari bahan kayu meranti batu dengan sistem sindik dan hasil kerja yang halus, rapi dan kuat , kami lepas dengan harga 3.400.000 ukuran 150 x 65 x 190 harga belum termasuk ongkos kirim , untuk informasi dan pemesanan bisa menghubungi ari bayat di 08129054013 , 089609297478 (whatsapp) . Mari berwirausaha dan berkarya bangsa ini bangsa besar dengan penduduk 5 terbesar di dunia yang merupakan pangsa pasar yang sangat potensial , majulah pengusahaku majulah bangsaku.
Terima kasih telah membaca blog cara membuat bakwan malang semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan anda
Terima kasih telah membaca blog cara membuat bakwan malang semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar